Bayi Korban Tsunami Jadi Yatim Piatu

SIKAKAP - Bayi laki-laki korban tsunami yang ditemukan selamat di Dusun Muntei Baru Baru, Desa Betumonga, Kecamatan Pagai Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, ternyata sudah yatim piatu.

Bayi yang diperkirakan berusia sekitar satu bulan itu mengalami luka-luka ringan di bagian dahi dan diserang deman.

Para perawat di Puskesmas Sikakap, Desa/Kecamatan Sikakap, Kabupaten Kepulauan Mentawai, masih diliputi rasa khawatir hingga Kamis (28/10/2010) dini hari.

"Secara umum, kondisi kesehatan bayi itu sehat. Tapi demamnya ini," kata Vera, salah perawat di puskesmas itu.

Afi, perawat lainnya, mengatakan, bayi itu ditemukan pertama kali oleh seorang anak kecil di sekitar sungai di Dusun Muntei Baru Baru sekitar 12 jam setelah gempa bumi dan tsunami menghantam pada Senin (25/10/2010) malam. Kedua orangtua bayi itu tewas.

Bayi tersebut membutuhkan penanganan medis khusus dan asupan gizi sesuai dengan kebutuhannya secara segera. Bayi yang belum diberi nama itu juga tampak rewel.

Menurut Afi, selain bayi tersebut, ada pula bayi lain usia tiga bulan yang selamat dari gempuran tsunami yang menewaskan ratusan orang itu. Namun bayi itu ayahnya selamat, ibunya tewas, kata Afi.

Bayi Korban Tsunami Jadi Yatim Piatu
Item Reviewed: Bayi Korban Tsunami Jadi Yatim Piatu 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!