Jakarta - PT Angkasa Pura I (Persero), melalui anak usahanya, Angkasa Pura Hotels, rambah bisnis hotel kelas murah (budget hotel). Perseroan bermimpi memiliki 1.000 kamar dari seluruh hotel yang ada di bandara AP I, selama lima tahun. Accor Grup dipercaya sebagai operator hotel mereka.
Demikian disampaikan Direktur Utama AP I, Tommy Soetomo usai penandatanganan kerja sama airport hotel dengan Gerrad Guillouet, Presiden Direktur Accor Indonesia, di Wisma BNI 46, Jakarta, Kamis, (23/6/2011),
"Kami sudah bentuk anak usaha di bidang hotel, dan Accor menjadi partner. Kami yakin Accor mitra yang solid. Dimana mulai pembangunan tahun ini, dan dalam 5 tahun kami punya 1.000 kamar," jelasnya.
Pembangunan selesai selama 8 bulan hingga satu tahun. Kedua hotel ini akan menghabiskan dana Rp 50 miliar. Ia menjelaskan, pembangunan bandara akan dimulai di bandara Hasanudin Makasar, serta Juanda, Surabaya.
Jenis kedua hotel ini adalah budget hotel, dengan brand Formula 1. "Kami siapkan model terbaru. Dimana hotel adalah salah satu fasilitas penting bandara manapun di dunia," katanya.
Gerrad mengakui, hotel yang akan mereka operasikan memiliki tarif bersaing. Sekitar Rp 350-400 per kamar, dan ditujukan khusus pada pendatang domestik yang selalu melakukan perjalanan bisnis ataupun rekreasi.
"Kami memiliki tarif yang terjangkau dan dikelola secara profesional. Untuk setiap hotel yang kami operasikan ada 100-150 kamar," tegasnya.
(wep/ang)
- Judul : Gandeng Accor, Angkasa Pura Bangun 1.000 Kamar Hotel Kelas Murah
- Penulis : Unknown
- Kategori : Bisnis
-
Rating : 100% based on 10 ratings. 5 user reviews.
Item Reviewed: Gandeng Accor, Angkasa Pura Bangun 1.000 Kamar Hotel Kelas Murah
9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
0 komentar
Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^